Film Terbaru - Sejumlah aktris papan atas Hollywood tertarik menokohi karakter mantan Sekretaris Negara Amerika Serikat (AS), Hillary Rodham Clinton dalam sebuah film.
Foto : Washington Post |
Aktris yang berminat menjadi Hillary adalah Scarlett Johansson (The Avengers), Reese Witherspoon (Legally Blonde), Amanda Seyfried (Jennifer's Body) dan Jessica Chastain (Zero Dark Thirty).
Kisah mantan First Lady AS itu direncanakan akan diangkat ke layar lebar, yang filmnya diarahkan sutradara James Adam Ponsoldt. Filmnya akan diberi judul nama tengah Hillary, Rodham.
Sebagaimana dilaporkan E!Online, filmnya akan fokus pada awal karier Hillary, sewaktu ia menjadi seorang pengacara di Washington.
"Mereka semua aktris yang mengagumkan," ujar Ponsoldt, tentang empat aktris tersebut. "Kami sangat beruntung banyak aktris besar yang tertarik memainkan peran utama."
Ponsoldt menambahkan: "Terlepas dari afiliasinya di dunia politik atau bagaimana perasaan banyak orang tentang Hillary Clinton, Anda tidak akan menemukan orang yang mempertanyakan kualitas kecerdasannya.
"Saya ingin seorang aktris yang luar biasa yang bisa mewujudkan sosok Hillary tersebut."
Penayangan film direncanakan pada pemilihan presiden AS tahun 2016, di mana Hillary Clinton kemungkinan akan menjadi kandidat dari Partai Demokrat.
Hillary Clinton lahir di Chicago, AS, 65 tahun silam. Suaminya, Bill Clinton, menjabat sebagai presiden tahun 1993 - 2001. Kemudian karier politik Hillary terus melesat hingga terakhir, ia menduduki posisi Sekretaris Negara tahun 2009 - 1 Februari 2013.
Sumber: Ghiboo.com / Tomi
Rekomendasi berita entertainment lainnya: