Tuesday, January 10, 2017

Bikin Kreasi Unik dari Pipa Saluran Air, Yuks!

Selama ini, yang kita tahu pipa PVC hanya digunakan untuk pipa saluran air saja. Namun, nyatanya pipa tidak hanya digunakan untuk saluran air, tapi juga bisa dijadikan sebagai kreasi unik yang dimanfaatkan untuk meletakkan barang-barang di rumah. Proses pembuatannya pun cukup mudah, tidak memakan waktu lama, dan tentunya tidak harus mengeluarkan uang banyak ketika membeli pipa.

Kreasi Unik dari Pipa


Hanya saran, pada saat membuat kreasi unik dari pipa saluran air, sebaiknya pilihlah pipa yang berkualitas. Kenapa? Ya, pipa yang berkualitas memiliki kandungan CaCo3-nya lebih sedikit, tidak mudah pecah, patah, dan tahan lama. Dan juga, ketika membuat kreasi unik dari pipa saluran air, haruslah selalu berhati-hati dikarenakan sewaktu-waktu bisa saja pipa yang dibuat mengenai tubuh. 

Lantas, apa saja kreasi unik dari pipa saluran air? Disimak aja deh beberapa diantaranya:

  • Rak sepatu


Kalian punya banyak koleksi sepatu di rumah? Tapi, tempat untuk meletakkan sepatunya sudah penuh? Tenang, kalian tidak harus membeli rak sepatu baru. Cukup hanya membuat rak sepatu dari pipa saluran air, maka kalian langsung bisa meletakkan sepatu di dalamnya. Bagaimanakah caranya? Pilihlah pipa saluran air yang berukuran besar, lalu potong pipa tersebut menjadi beberapa bagian dengan panjang sekitar 50 cm atau lebih. Selanjutnya, kikis ujung-ujung pipa dan beri sedikit kertas berwarna-warni di bagian ujung pipa. Jika mau lebih bervariasi kalian juga bisa melukis pipa yang masih polos. 

  • Kursi untuk balita


Buat kalian yang mau membuat kursi unik untuk Bayi, kalian bisa membuatnya dari pipa saluran air. Cara pembuatannya pun cukup mudah, hanya menyediakan beberapa pipa saluran yang berukuran kecil. Kemudian, potong pipa menjadi 14 batang pipa dengan panjang 40 cm. Lalu, 3 batang pipa dibuat menjadi letter U untuk sandaran punggung kursi. Selanjutnya, buat rangka dudukan kiri dan kanan dengan 4 batang pipa dan diberi elbow. Jika sudah selesai, maka sambungkanlah sandaran dengan dudukan pipa. 

  • Skuter


Ternyata, skuter juga bisa dibuat dari pipa saluran air lho! Tapi sayangnya, skuter yang dibuat dari saluran air tidak bisa dinaiki seperti skuter biasanya. Hanya bisa dijadikan sebagai alat untuk bermain saja. So, bagaimana nih cara membuatnya? Potong pipa ukuran kecil menjadi 3 bagian, dengan dua ukuran sama panjang dan satunya lebih pendek. Selanjutnya, sambung dua pipa berbentuk letter L. Jika sudah, pasang bagian atas pipa dengan pipa yang berukuran kecil, ini berfungsi untuk pegangan saat memainkan skuter. Lalu, pasang dua buah roda ke bagian belakang dan depan pipa. 

Nah, itulah beberapa kreasi unik yang bisa dibuat dari pipa saluran air. Selamat Berkreasi! –SH
Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | coupon codes